Selamat datang di CaraGampang.Com

Melayat ke makam Opa Benyamin Thomas Sigar

Minggu, 30 Desember 20120 komentar

Sahabat, siang tadi seorang ibu datang ke saya, saat saya sedang santap siang di Langowan. Beliau membawa foto ini. Saya terharu, mengingat memori dari foto yang beliau bawakan.

Foto ini diambil oleh beliau pada tahun 1968. Waktu itu usia saya 17 tahun. Saya ikut melayat ke makam Opa Benyamin Thomas Sigar bersama Alm. Ayah dan Alm. Bunda.

Saya menjadi teringat betul, apa yang Alm. Bunda selalu ingatkan kepada saya: "Apa yang dilakukan para leluhur kita di masa lampau jangan sampai dilupakan. Yang terbaik dari mereka telah kita rasakan saat ini. Maka sudah selayaknya kita juga memberikan semua yang terbaik dari diri kita untuk kejayaan bangsa dan negara."

Hari ini, 22 Desember 2012, tepat empat tahun, bunda kembali ke sisi Tuhan YME. Selamat hari Ibu, ibundaku Dora Sigar. Hari ini aku mengenangmu, aku panjatkan doa untukmu, dari Minahasa kampung halamanmu. Kampung halamanku.
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan memberikan komentar anda.
Admin berhak menyetujui atau tidak setiap postingan komentar.

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Gardu Pabowo - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger